Hotline Redaksi: 0817-21-7070 (WA/Telegram)
Kabar Terhangat

Biden, PM India akan Bertemu Para Pemimpin Kepulauan Pasifik

201
×

Biden, PM India akan Bertemu Para Pemimpin Kepulauan Pasifik

Sebarkan artikel ini
Biden, PM India akan Bertemu Para Pemimpin Kepulauan Pasifik

[ad_1]

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape, Minggu (30/4), mengatakan Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden dan Perdana Menteri India Narendra Modi akan bertemu dengan para pemimpin Kepulauan Pasifik bulan depan dalam pertemuan “bersejarah” yang fokus pada masa depan.

“Ini pertemuan bersejarah pertama dan pada saat yang sama menjadi pertemuan futuristik ‘ke depan’ negara-negara adidaya global di negara terbesar di Pasifik,” kata Marape dalam sebuah pernyataan yang dikutip oleh Reuters.

Biden berencana singgah di Port Moresby, Ibu Kota Papua Nugini, pada 22 Mei. Kunjungan Biden adalah lawatan pertama oleh Presiden AS yang sedang menjabat ke negara yang kaya sumber daya alam, tapi termasuk negara belum berkembang. Papua Nugini yang berpenduduk 9,4 juta orang itu terletak di utara Australia.

Biden, PM India akan Bertemu Para Pemimpin Kepulauan Pasifik

Perdana Menteri Papua Nugini James Marape memberi ucapan belasungkawa atas wafatnya Ratu Inggris Elizabeth II dalam sebuah upacara di Port Moresby, Papua Nugini, 13 September 2022. (Foto: Australian Broadcasting Corporation via AP)

China dan AS beserta negara-negara sekutunya sedang mendekati Papua Nugini di tengah upaya Marape meningkatkan investasi asing. Presiden China Xi Jinping melawat ke negara itu pada 2018.

Washingtong sedang menggenjot upaya untuk menandingi pengaruh Beijing yang makin meningkat di kawasan itu setelah China mencapai kesepakatan pertahanan dengan Kepulauan Solomon pada 2022. China gagal menjalin kesepakatan keamanan dan perdagangan yang lebih luas dengan 10 negara Pasifik lainnya.

China dan Australia adalah donor bantuan dan infrastruktur utama di kepulauan itu.

Papua Nugini sedang menegosiasikan kesepakatan keamanan dengan AS dan Australia. Selain itu, Marape sudah diundang untuk mengunjungi Beijing tahun ini.

“Dalam pembicaraan Indo-Pasifik, PNG dan Pasifik tidak bisa diabaikan. Dengan gabungan hutan dan wilayah laut kami, kami memiliki penyerapan karbon terbesar di dunia dan wilayah laut dan udara terluas di dunia,” kata Marape.

Bendera negara-negara Pasifik berkibar di lokasi penyelenggaraan Forum Kepulauan Pasifik di Nauru, 3 September 2018. (Foto: Jason Oxenham via AP)

Bendera negara-negara Pasifik berkibar di lokasi penyelenggaraan Forum Kepulauan Pasifik di Nauru, 3 September 2018. (Foto: Jason Oxenham via AP)

Delapan belas negara dan wilayah di Forum Kepulauan Pasifik mencakup lebih dari 30 juta kilometer persegi lautan. Para pemimpin di kawasan itu mengatakan perubahan iklim menjadi ancaman keamanan yang utama di tengah memburuknya badai siklon dan kenaikan permukaan laut.

Modi dan Biden akan menyinggahi Papua Nugini dalam perjalanan ke Australia untuk menghadiri pertemuan tingkat tinggi negara-negara kelompok Quad, yang juga mencakup Jepang dan Australia.

Marape mengatakan dia telah mengundang Biden ketika mereka bertemu di Washington tahun lalu. [ft]

[ad_2]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *